Senin, 10 Oktober 2011

Tujuan Pembelajaran Matematika di SD

Lembaga pendidikan formal sebagai salah satu sarana untuk mencerdaskan bangsa, pelaksanaannya dibagi atau diatur dalam tingkat pelaksanaan pendidikan yaitu pendidikan dasar, menengan dan tinggi. Setiap tingkatan memiliki tujuan tersendiri yang merupakan penjabaran dari tujuan umum pendidikan nasional. Untuk mencapai tujuan tersebut diperlukan alat-alat dan sarana pendidikan, salah satunya kurikulum.

Kurikulum merupakan suatu program untuk mencapai sejumlah pendidikan tertentu. Isi kurikulum adalah pengetahuan ilmiah, kegiatan pengalaman belajar yang disusun sesuai dengan taraf perkenbangan siswa. Menuru Hendyat soetopo (1993:15) mengatakan, ”Kurikulum adalah suatu usaha untuk menyampaikan asas-asas dan ciri-ciri yang terpenting dari suatu rencana pendidikan dalam bentuk yang demikian rupa sehingga dapat dilaksanakan oleh guru di sekolah”. Oleh karena itu, dalam kurikulum suatu sekolah mengandung tujuan pendidikan yang ingin dicapai melalui tingkatan sekolah yang bersangkutan tersebut.

Matematika sebagai salah satu ilmu pengetahuan yang dewasa ini berkembang sangat pesat, baik materi maupun kegunaannya dan merupakan salah satu bidang study yang diajarkan pada pendidikan dasar, menengah dan tinggi, masing-masing mempunyai tujuan pengajaran sendiri. Adapun tujuan pengajaran matematika jenjang dasar berdasarkan kurikulum SD (LPMP NAD 2007:208) adalah agar peserta didik memiliki kemampuan sebagai berikut:
1. Memahami konsep matematika, menjelaskan keterkaitan antara konsep dan mengaplikasikan konsep atau algoritma secara luwes, akurat , efesien dan tepat dalam pemecahan masaalah.
2. Menggunakan penalaran pada pola dan sifat, melakukan manipulasi matematika dalam membuat generalisasi, menyusun bukti atau menjelaskan gagasan dan pernyataan matematika.
3. Memecahkan masaalah yang meliputi kemampuan memahami masaalah, merancang mode matamatika, menyelesaikan model dan menafsirkan solusi yang diperoleh.
4. Mengomunikasikan gagasan dengan simbol, tabel, diagram atau media lain untuk memperjelas keadaan atau masaalah.
5. Meiliki sikap menghargai kegunaan matematika dalam kehidupan, yaitu memiliki rasa ingin tahu, perhatian dan minat dalam mempelajari matematika, serta sikap ulet dan percaya diri dalam pemecahan masaalah.

Mata pelajaran matematika pada satuan pendidikan SD/MI meliputi aspek-aspek sebagai berikut:
1. Bilangan
2. Geometri dan pengukuran
3. Pengolahan data

Berdasarkan tujuan pengajaran tersebut, jelaslah bahwa matematika sangat berperan dalam bidang study lain, diharapkan siswa akan lebih menghargai pentingnya matematika dan berminat mempelajarinya. Dalam upaya pencapaian tujuan pengajaran pendidikan matematika, perlu adanya suatu proses yang aktif sehingga dapat memotifasi siswa untuk belajar matematika dan meningkatkan prestasinya. Jadi tujuan pengajaran bukanlah tujuan sesaat, melainkan suatu kerja sama yang baik di segala aspek secara berkesinambungan. Sehingga dapat menimbulkan kreatifitas siswa dalam belajar setelah mengamati, melihat dari proses belajar mengajar. Keberhasilan pengajaran matematika dapat dilihat dari prestasi siswa dalam bidang study matematika dan tercapainya tujuan pengajaran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.